"... Pada hari ini telah Aku sempurnakan agamamu untukmu, dan telah Aku cukupkan nikmat-Ku bagimu, dan telah Aku Ridhai Islam sebagai Agamamu..." {QS. Al Maidah 5 : 3}

TRANSLATE

Minggu, 24 April 2011

HUKUM TOKOK, BEDUG ATAU TABUH

PERTANYAAN :
Toko, Bedug dan Tabuh yang dipakai dilanggar-langgar (surau-surau), mesjid, untuk memanggil orang Shalat berjama'ah, kemudian dipanggil lagi dengan adzan itu, apakah hukumnya.?

JAWABAN :
Tokok, bedug dan tabuh mengumpulkan orang untuk berjama'ah itu sudah tentu tidak ada contohnya dari Nabi Muhammad SAW dan para Sahabat-sahabatnya, bahkan ada keterangan dimana para sahabat mengajukan macam-macam cara panggilan untuk mengumpulkan orang-orang Berjama'ah, tetapi sekalian itu ditolak oleh Nabi.
Oleh sebab itu Nabi telah menolak sekalian macam cara panggilan kecuali Adzan, maka sewajibnyalah juga kita tolak sekalian macam panggilan selain dari pada Adzan, sesuai dengan Riwayat sebagai berikut :

" Orang-orang Islam diwaktu sampai di Madinah, selalu berkumpul menunggu-nunggu Shalat, tetapi tidak ada siapapun yang menyeru kepada Shalat, Lantaran itu pada satu hari mereka berbincang-bincang dari hal tersebut,: ada yang bilang "gunakan naqus" (tokok) seperti naqus kaum nasranie dan ada pula yang berkata : "gunakanlah terompet seperti terompet kaum yahudi". Maka Umar berkata :"Tidakkah baik kamu suruh seorang panggil (saja) buat shalat ? Maka Sabda rasulullah : "Ya, Bilal ! bangun dan Panggil (orang-orang) buat Shalat". {H.S.R Bukharie dan Muslim}
" Telah berkata Abdullah bin Zaid : Tatkala Rasulullah SAW, telah mengambil keputusan hendak memukul naqus sedang Rasulullah tidak suka lantaran menyerupai Nasrani, Saya tidur dapat mimpi datang seorang yang memakai dua baju hijau, dan ditangannya ia bawa naqus ; maka saya bertanya kepadanya: Ya Abdullah ! Apakah engkau mau jual naqus itu ? orang itu menjawab : engkau mau gunakan dia buat apa ? Saya jawab : "untuk memanggil orang buat shalat." ia berkata : maukah aku tunjukkan kepadamu cara yang lebih baik dari itu ? saya Jawab : mau ! Ia berkata : Sebutlah Allahu Akbar. Allahu Akbar ...... !!! "

wallahualam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

berdiskusilah dan beri komentar dengan kata-kata yang baik tanpa saling menghina atau menjatuhkan, supaya dapat menjadi berkah..

SILAHKAN BERKOMENTAR BIAR LEBIH SERU...

RUJUKAN ARTIKEL

Al Qur'an The Miracel, Tanya Jawab A Hasan 1-2-3, berbagai Website, Harun Yahya, Tata Cara Shalat A. Hasan, Bulughul maram, dll.

PARA TAMU TERHORMAT

Artikel, Gambar, Video yang ada di website ini terkadang berasal dari berbagai sumber website lain, Dan Hak Cipta Sepenuhnya dipegang oleh sumber lain tersebut. Jika Anda Keberatan, Apabila Ada Artikel, Gambar, ataupun Video yang tidak berkenan bagi anda ataupun merupakan Hak Cipta Anda, Segera KONTAK KAMI agar dapat kami tindak lanjuti secepatnya.